KONSEP FITRAH DALAM AL-QURAN

Ulfajri Ulfajri, devi Deswimar

Abstract


Pandangan Islam secara global menyatakan bahwa fitrah merupakan kecenderungan alamiah bawaan sejak lahir. Penciptaan terhadap sesuatu ada untuk pertama kalinya dan struktur alamiah manusia sejak awal kelahirannya telah memiliki agama bawaan secara alamiah yakni agama tauhid. Islam sebagai agama fitrah tidak hanya sesuai dengan naluri keberagamaan manusia, bahkan menunjang pertumbuhan dan perkembangan fitrahnya. Hal ini menjadikan eksistensinya utuh dengan kepribadiannya yang sempurna.

Fitrah adalah potensi yang baik, tetapi potensi tersebut tidak berguna jika tidak digunakan dalam bentuk kemahiran-kemahiran tertentu. Menurut ahli pendidikan, mengolah potensi-potenai (fitrah) yang tersembunyi tersebut merupakan tugas utama pendidikan, yaitu merubah (transform) potensi-potensi itu menjadi kemahiran-kemahiran yang dapat dinikmati oleh manusia. Untuk itu perlu dikaji secara mendalam konsep fitrah dari term fitrah, hanif, dan khalaqa.

Akhirnya pengembangan potensi fitrah oleh pendidikan Islam hendaknya dapat mewujudkan manusia yang mampu menguasai konsepsi beragama secara baik dengan penguasaan pengetahuan dan teknologi. Intregrasi penguasaan ajaran Islam dan sains yang disiapkan oleh pendidikan Islam diharapkan dapat mengejar ketertinggalan Islam dari dunia Barat secara benar.

Kata Kunci: Konsep, Fitrah, Al-Qur’an

 

Full Text:

PDF

References


Abdurrahman bin Abi Bakar al-Mahalli dan As-Suyuthi, Tafsîr Jalalain, I/28.

Abu Anwar, Ulumul Qur’an, Jakarta: Amzah, 2009

Ahmad al- Syirbashiy, Qishshat al- Tafsir, Kairo Mesir: Dar al-Qalam, 1962

Al-Ghazzali, Ihya’ ‘Ulumuddin, diterjemahkan oleh Mohd. Zuhri, Muqoffin Muctar, Muqorrobin Misbah, Semarang: Penerbit Asy Syifa, 2003

Ath-Thabari, 1/565. Lihat juga: As-Suyuthi, Durr al-Mantsûr, I/337, I/237).

Fuad Nashori, Psikologi Islami Agenda Menuju Aksi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1997

Guntur Cahaya Kesuma, Konsep Fitrah Manusia Perspektif Pendidikan Islam, Jurnal Pengembangan Masyarakat, hlm. 81.

Ibn Mantsur, Lisan al-Arab, Jil IX (Cet. III; Beirut-Lebnan: Dar Ihyahu al-Turats al-‘Arabiy, 1999 M – 1419 H), h. 456

Ibn Manzhur, Lisân al-‘Arab, , jilid IX Cet. III; Beirut-Lebnan: Dar Ihyahu al-Turats al-‘Arabiy, 1999 M – 1419 H.

Ibnu mazhur, lisan al-arabiy, Beirut: Dar al-Tarats al-Arabiy, 1992, jilid v.

Mahmud yunus, Kamus Arab-Indonesia Jakarta: yayasan penyelenggaraan penterjemahan dan tafsir al-Qur’an, 1973

Mualimin, Konsep Fitrah Manusia dan Implikasinya dalam Pendidikan Islam, Jurnal Al-Tadzkiyyah: Jurnal Pendidikan Islam, Volume 8, No. II 2017

Mubarak Bakri, Hanif Dalam Konsep Al Quran, Jurnal Rausyan Fikr, Universitas Islam Makassar Vol. 15 No. 1 Juni 2019.

Muhaimin, Paradigma Pendidikan Islam, Bandung: Remaja Rosdakrya, 2004

Muhammad Faiz Al Afify, Konsep Fitrah dalam Psikologi Islam, Jurnal Tsaqofah Volume 14, Number 2, November 2018

Said Sabiq, Fiqih Sunnah, Jilid I, Jeddah: Al-Khidmatul Hadistah, 1365 H.

Sardiman A.M. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali Pers, 2010

Sudiyono, M., Ilmu Pendidikan Islam, Jakarta: Rineka Cipta, 2009

Sulistyorini, Evaluasi pendidikan: Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan. Yogyakarta: Teras, 2009

Zakiah Daradjat, Kepribadian Guru. Jakarta: Bulan Bintang




DOI: https://doi.org/10.56005/jit.v1i1.73

Refbacks

  • There are currently no refbacks.